Sosialisasi dan Pelatihan Pembuatan Cocopeat oleh Mahasiswa KKN PMD Unram Berhasil Dilaksanakan di Desa Aik Prapa, Kecamatan Aikmel, Kabupaten Lombok Timur

Ni Putu Santatakaori, Fakultas Teknologi Pangan dan Agroindustri, Universitas Mataram

Redaksi Media - Mahasiswa Kuliah Kerja Nyata Pemberdayaan Masyarakat Desa (KKN PMD) Universitas Mataram (Unram) berhasil menyelenggarakan sosialisasi dan pelatihan pembuatan cocopeat berbahan dasar sabut kelapa sebagai alternatif media tanam yang ramah lingkungan. Kegiatan tersebut dilaksanakan di Desa Aik Prapa pada Selasa (14/01/2025).

Cocopeat merupakan inovasi yang dicetuskan oleh mahasiswa KKN untuk mengatasi permasalahan pengelolaan limbah berupa sabut kelapa dan penggunaan bahan anorganik untuk tanah pada sektor pertanian di Desa Aik Prapa. Pengenalan manfaat dan pembuatan cocopeat ke masyarakat dilakukan melalui sosialisasi dan demonstrasi.

Kegiatan sosialisasi cocopeat bertujuan untuk meningkatkan kesadaran masyarakat akan pentingnya mengelola limbah organik menjadi produk bermanfaat yang ramah lingkungan dan penggunaan media tanam organik sebagai penunjang keunggulan sektor pertanian. Kegiatan ini dilaksanakan di Aula Kantor Desa Aik Prapa dan dihadiri oleh 35 peserta yang terdiri dari Kepala Desa Aik Prapa, Sekretaris Desa Aik Prapa, Dosen Pemimbing Lapangan (DPL) KKN PMD Unram (Prof. Dr. H. Nuriadi, S.S., M. Hum.), Kepala Wilayah dari setiap dusun, Ibu PKK (Pemberdayaan Kesejahteraan Keluarga), dan Mahasiswa KKN dari IAIH NW LOTIM.

Kegiatan dimulai dengan sambutan dari perangkat desa, DPL, dan ketua kelompok, kemudian penyampaian materi oleh Dea Enjeli yang merupakan mahasiswa Fakultas Pertanian. Pemateri memaparkan pengertian cocopeat yang merupakan media tanam yang terbuat dari sabut kelapa diproses menjadi lebih halus dan steril serta menjelaskan kelebihan cocopeat seperti kemampuan menyerap air yang baik, pH yang stabil, murah, efisien, serta ramah lingkungan.

Kegiatan dilanjutkan dengan demonstrasi pembuatan cocopeat oleh Akbar Perwira Hadi. Mulai dari pemisahan sabut kelapa, pemarutan, pengayakan, hingga penyangraian. Terakhir, diikuti dengan sesi tanya jawab dan doa bersama. Kegiatan tersebut berjalan dengan lancar dan warga sangat antusias dalam acara tersebut, terlihat dari banyaknya pertanyaan yang diajukan saat sesi diskusi dan warga juga ikut terlibat langsung dalam pembuatan cocopeat saat demonstrasi.

Kegiatan ini diharapkan dapat meningkatkan kesadaran masyarakat untuk menggunakan media tanam organik dan dapat terus menerapkan ilmu yang diperoleh untuk menghasilkan hasil pertanian yang maksimal secara mandiri dan berkelanjutan. Adapun kegiatan lanjutan pengaplikasian cocopeat sebagai media tanam, kelompok KKN PMD Unram bekerja sama dengan Ibu-ibu PKK serta kepala wilayah untuk melakukan penanaman benih dan bibit beberapa jenis tanaman di kebun kantor desa dan kebun milik kepala wilayah Desa Aik Prapa.

Demikian berita ini dibuat sebagai luaran kegiatan dan bahan evaluasi untuk pelaksanaan program kerja selanjutnya. 


Previous Post Next Post

Contact Form